Selasa, 18 Oktober 2011

Jangan Salah Berucap!!!


Aku benar-benar menyesal dengan kejadian tadi siang, kenapa aq harus terbawa emosi??
Padahal dengan bersusah payah ku berusaha tuk menahannya, tapi tetap saja aq terpanjing.., kemarahanku tak dapat dikendalikan lagi..,
oh.., aq benar-benar bego.., apa bedanya aq dengannya??
Tapi, walau bagaimanapun, ku akui ada kelegaan yang kurasa setelah amarahku meluap tadi, karena dia benar2 keterlaluan, benar-benar membuat ku emosi sejak dari awal diskusi, klo ngomong ga pilih2 kosakata, asal ngomong aja, ketus aja bawaannya, bak kata orang minang “panyarengeh” (hehe….pake bawa bahasa kampung sagala.. ^^), bikin sakit ati tau ga, cz bukan aq aja korbannya, yang lain jg sering kena “semprot” sama dia..
 Sudahlah, tak ada gunanya juga ku sesali, toh nasi sudah menjadi bubur,, biarlah ini menjadi pelajaran untuk ku kedepannya, moga aku bisa bersikap lebih tenang, lebih sabar lagi dalam menjalani kehidupan dengan berbagai episodenya,.,

Note:
Berpikirlah terlebih dahulu sebelum berucap, pilah-pilah kata demi kata yang akan kita sampaikan ketika berbicara dengan orang lain, karena apa yang menurut kita baik belum tentu baik bagi orang lain. 

Mess LafiAd, Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar